Syarat dan Ketentuan ini adalah perjanjian antara pengguna dan Sinau Campus (“Kami”). Syarat dan Ketentuan ini mengatur saat Anda mengakses dan menggunakan seluruh layanan, fitur, dan produk yang kami sediakan (untuk selanjutnya disebut sebagai “Platform”).
Harap membaca Syarat dan Ketentuan ini secara saksama sebelum mulai menggunakan Platform Kami, karena peraturan ini berlaku pada penggunaan Anda terhadap Platform Kami.
Dengan menekan tombol ‘daftar’ saat pembukaan akun atau tombol ‘masuk’ saat akan mengakses akun, Anda setuju untuk mengikatkan diri pada perjanjian ini. Apabila Anda tidak setuju dengan Syarat dan Ketentuan Penggunaan ini, Anda tidak diperkenankan menggunakan Platform kami.
Kami dapat mengubah Syarat dan Ketentuan ini sewaktu-waktu, dan perubahan akan diberitahukan melalui email atau pemberitahuan yang diunggah di Platform. Penggunaan berkelanjutan atas layanan yang diberikan dalam Platform setelah perubahan dianggap sebagai persetujuan dan penerimaan Anda atas perubahan tersebut.
-
Akun
Pengguna Platform Kami harus berusia minimal 18 tahun atau sudah menikah dan tidak berada di bawah perwalian. Jika tidak memenuhi ketentuan tersebut, pendaftaran, akses, atau aktivitas lain dalam Platform harus dalam sepengetahuan, pengawasan, dan persetujuan sah dari orang tua atau wali yang bertanggung jawab atas seluruh tindakan pengguna terkait penggunaan Platform.
Dengan mendaftar, Anda dianggap telah membaca, mengerti, dan menyetujui seluruh isi dalam Syarat dan Ketentuan ini. Anda bertanggung jawab penuh atas keamanan dan kerahasiaan akun Anda. Kami tidak bertanggung jawab atas kerugian yang timbul akibat kelalaian Anda dalam menjaga keamanan dan kerahasiaan akun.
-
Layanan dan Biaya
Kelas-kelas tertentu dalam Platform mungkin hanya dapat diakses melalui langganan kelas premium, yang dikenakan biaya satu kali untuk akses seumur hidup. Biaya kelas harus dibayarkan secara penuh tanpa pengurangan atau pemotongan pajak. Anda memahami bahwa Sinau Campus dapat mengubah harga atau memberikan uji coba serta penawaran khusus dari waktu ke waktu.
-
Penggunaan yang Dilarang
Anda hanya diperbolehkan menggunakan Platform untuk tujuan-tujuan yang sah. Penggunaan yang melanggar hukum, menipu, atau bertujuan untuk mencelakai pihak lain dilarang. Selain itu, Anda setuju untuk tidak menyebarkan materi berbahaya atau iklan yang tidak sah, serta tidak mengakses bagian mana pun dari Platform Kami tanpa izin.
-
Hak Kekayaan Intelektual
Platform beserta isinya adalah hak milik Sinau Campus yang dilindungi oleh hak kekayaan intelektual. Anda setuju untuk tidak mengubah, menjual, atau membuat karya turunan dari Platform tanpa izin. Apabila Anda yakin bahwa hak cipta Anda dilanggar, Anda dapat menghubungi kami sesuai dengan kebijakan pelanggaran hak cipta.
-
Tindakan yang Kami Anggap Perlu
Jika Kami mengetahui atau menduga bahwa Anda melakukan tindakan yang bertentangan dengan Syarat dan Ketentuan ini atau hukum yang berlaku, Kami berhak membekukan akun Anda, baik sementara atau permanen, atau menghentikan akses Anda terhadap Platform. Kami akan menindaklanjuti laporan pelanggaran yang Anda lakukan dan dapat melaporkan kepada pihak berwenang.
-
Tautan ke Platform Kami
Anda dapat membuat tautan ke Platform Kami, asalkan tautan tersebut tidak merusak reputasi Kami. Kami berhak mencabut izin pembuatan tautan tanpa pemberitahuan.
-
Tautan kepada Situs Pihak Ketiga
Kami mungkin menyediakan tautan ke situs pihak ketiga; namun, kami tidak bertanggung jawab atas isi atau ketentuan situs tersebut.
-
Kebijakan Privasi
Kami berkomitmen menjaga kerahasiaan data pribadi yang diberikan pengguna. Untuk informasi mengenai praktik perlindungan data kami, silakan lihat Kebijakan Privasi kami dalam Privacy Policy. Anda menyatakan bahwa Anda telah membaca dan memahami Kebijakan Privasi Kami.
-
Keadaan Kahar
Kami dapat diinterupsi oleh kejadian di luar kendali Kami, termasuk bencana alam, gangguan listrik, atau kebijakan pemerintah. Anda setuju untuk membebaskan Sinau Campus dari setiap klaim atau tuntutan terkait akses Platform yang terhambat akibat Keadaan Kahar.
-
Tanggung Jawab Anda
Anda bertanggung jawab atas setiap kerugian atau klaim yang timbul akibat penggunaan Platform yang bertentangan dengan Ketentuan Penggunaan ini atau hukum yang berlaku.
-
Batasan Tanggung Jawab Kami
Platform disediakan apa adanya, tanpa jaminan bahwa Platform akan memenuhi kebutuhan dan harapan Anda. Kami hanya menyediakan Platform untuk penggunaan pribadi, bukan untuk tujuan komersial atau bisnis, dan kami tidak bertanggung jawab atas kerugian atau kerusakan yang timbul dari penggunaan Platform.
-
Hak Kami atas Konten yang Anda Pos
Konten yang Anda unggah pada Platform Kami tetap menjadi milik Anda. Namun, dengan mengunggah konten, Anda memberi izin kepada Sinau Campus untuk menggunakannya dalam promosi dan marketing. Kami dapat membagikan atau memodifikasi konten sesuai kebutuhan kami.
-
Menggunakan Sinau Campus dengan Risiko Anda Sendiri
Anda bertanggung jawab atas penggunaan Platform, termasuk risiko yang terkait dengan konten yang tersedia di Platform. Sinau Campus tidak menjamin keandalan atau akurasi konten dan tidak bertanggung jawab atas dampak dari konten yang Anda akses.
-
Hukum yang Berlaku
Syarat dan Ketentuan ini diatur berdasarkan hukum Republik Indonesia. Setiap perselisihan tunduk pada yurisdiksi eksklusif Pengadilan Negeri Jakarta Pusat.
-
Informasi Kontak Kami
Jika ada pertanyaan mengenai Syarat dan Ketentuan ini, Anda dapat menghubungi Kami melalui team@sinauscampus.com
Saya dan/atau orang tua, wali, atau pengampu saya telah membaca dan mengerti seluruh Syarat dan Ketentuan ini beserta konsekuensinya dan dengan ini menerima setiap hak, kewajiban, dan ketentuan yang diatur di dalamnya.